Indahnya Berbagi Di Bulan Ramadhan

Indahnya Berbagi Di Bulan Ramadhan

Indahnya Berbagi Di Bulan Ramadhan

Banjarnegara - Dalam momentum Bulan Ramadhan, berbagai kegiatan dilakukan masyarakat untuk menyemarakkan bulan yang penuh rahmat dan berkah. Salah satunya dengan berbagi makanan buka puasa seperti yang dilakukan Koramil 04/Karangkobar dan Keluarga Besar SK Cafe Kecamatan Karangkobar.

 

Dengan dibantu Danramil dan Babinsa Koramil 04/Karangkobar Kodim 0704/Banjarnegara Kapten Inf Basuki bersama Keluarga Besar SK Cafe  mereka membagikan takjil dan makanan gratis kepada pengguna jalan yang melintas di jalan Raya Karangkobar Tepatnya di depan Makoramil Karangkobar Kecamatan Karangkobar,Kabupaten Banjarnegara. Minggu (07/04/2024)

 

Bapak Bokeri Selaku pemilik SK Cafe mengungkapkan, kegiatan tersebut merupakan bentuk melatih semangat dan motivasi saling berbagi kepada sesama dan mengharapkan keberkahan di bulan Ramadhan. Menurutnya, di Ramadhan 1445 H ini, kegiatan tersebut akan dilakukan di setiap bulan Ramadhan di tahun mendatang.

 

“Kita bagikan kepada mereka yang melintas. Dengan harapan, mereka yang tidak sempat membeli makanan buka puasa, dapat segera berbuka dengan makanan dan takjil yang dibagikan. Semoga ini membawa berkah untuk kita semua,” ungkapnya.

 

Danramil 04/Karangkobar Pada Kesempatqn yang sama  menyampaikan" pendampingan pembagian takjil dan makanan gratis merupakan salah satu bentuk kedekatan Keluarga besar Koramil Karangkobar dengan semua komponen yang ada di wilayah binaan. Selain juga untuk memberikan rasa aman saat keluarga besar SK Cafe  yang membagikan takjil dan makanan gratis.

 

Lebih lanjut, Danramil menuturkan, bahwa pembagian takjil dan makanan gratis merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama, khususnya masyarakat Desa Karangkobar dan masyarakat lainnya yang sedang menjalankan ibadah puasa.

 

“Kegiatan ini juga menjadi salah satu bentuk kegiatan teritorial bersama warga guna mempererat silaturahmi serta sebagai bentuk syukur karena dapat berbagi kebahagiaan dengan masyarakat di bulan Ramadhan" pungkasnya Danramil.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow